Bagaimana Menghitung Dana Pensiun yang harus dikumpulkan dari Usia Muda?
Image Credit by watchdogwire.com Misalnya saya akan pensiun dalam waktu 30 tahun lagi. Untuk menghitung dana pensiun diperlukan banyak variable lain bukan hanya kapan ingin pensiun, yaitu biaya hidup yang diinginkan saat pensiun misal: 10 juta rupiah per bulan, masa pensiun misal umur 55 tahun – 75 tahun berarti masa pensiun nya 20 tahun, perkiraan tingkat inflasi karena biaya hidup akan meningkat setiap tahunnya, perkiraan tingkat deposito karena nanti uang pensiun yang dikumpulkan akan dimasukkan ke deposito dan hasil bulanannya diperkirakan bisa mencapai biaya hidup yang diinginkan saat pensiun dan ekspektasi return tahunan investasi yang akan dilakukan selama masa produktif. Sebagai contoh, dengan data diatas dan kita memakai tingkat inflasi 8%, tingkat deposito 5%, dan target annual return investasi 20%, maka dana yang dibutuhkan untuk pensiun 30 tahun lagi sebesar ± 30 miliar rupiah, wow! Besar banget ya? Tentu saja karena a...